anakku Salma

anakku Salma
Salma di Safari

Kamis, 25 April 2013

Tips 2 : Jus Melon Lebih Beraroma (Plus untuk Belewah dan Labu)

Jus Melon Lebih Beraroma dari Sajian Sedap.com

Tahukah Anda, bahwa aroma melon yang terkuat itu berasal dari bijinya? Cobalah cara berikut ini saat membuat jus melon agar lebih kuat aroma melonnya.

Aroma melon yang tertajam terletak di lapisan tengah antara daging buah dan bijinya. Oleh karena itu saat membuang biji melon, tampung air yang keluar. Campurkan air ini ke dalam jus melon atau es buah yang Anda buat. Aroma melonnya pasti akan lebih kuat. (SNL)

Tips dari mama saya:
Ini berlaku untuk Belewah, waktu mau bikin es belewah pas mau ngeruk belewah, biji dan serat2 yang menmpel dibijinya di taruh di wadah terpisah. diseduh dengan air hangat, diamkan sambil kita mengeruk daging buahnya.
setelah sesesai mengeruk daging buah belewah, saring biji belewah sambil di tekan2 sedikit hingga keluar sari2 nya. 
hanya disajikan dengan air gula saja sudah sangat enak.. 

tips dari milis mpasi:
untuk labu parang, kabocha n teman2 nya.... waktu mau ngukus labunya bijinya jangan dibuang
kukus masih dengan biji dan kulitnya. nanti ketika sudah matang dan sebelum dihaluskan atau diolah baru buang biji dan kulitnya. 
Pasti hasilnya labunya lebih manis...

yang saya coba waktu itu, di air kukusan diberi patahan kayu manis kurang lebih 2 ruas jari, hasilnya manis n wangi kayu manis bikin labunya makin oke.

Dari semua tips ini sudah terbukti oke semuanya, karena sudah saya coba...

Selamat mencoba ^___^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar